LANGKAH KEDUA MENDULANG DOLLAR DARI GOOGLE :
Pengajuan menjadi Publisher Google Adsense
My Dear Friends,
Selamat datang di langkah kedua mendulang dollar dari Google. Saya menganggap saat ini anda sudah memiliki website atau blog yang suitable untuk diajukan ke Google agar dapat menjadi publisher seperti saya.
Sekarang anda sudah siap untuk sign up ke Google Adsense, klik dibawah ini untuk mulai (jika dibawah ini tidak nampak, silahkan klik banner bagian kiri atas halaman web ini yang bertuliskan Earn Money by showing relevant ads with Google Adsense).
Jika anda sudah berada di halaman pertama, maka akan terlihat tampilan seperti gambar di samping ini, kemudia klik SIGN UP NOW.
Pada halaman selanjutnya, anda diminta mengisi data-data anda, data tersebut adalah :
Website : nama web anda.
Website Language : pilih English.
Account type : pilih individual.
Country or teritory : pilih Indonesia.
Payee name : isi dengan nama lengkap anda, sesuaikan dengan KTP agar nantinya mudah dalam proses pencairan cek.
Contact name : bisa diisi dengan nama anda juga.
Street adress : adalah alamat lengkap anda untuk pengiriman cek.
City/town : adalah nama kota anda.
Isi kolom berikutnya dangan isi yang sama.
Telephone number : isi dengan nomor telepon anda, lengkap dengan kode negara dan wilayah. Contohnya, jika anda berada di Yogyakarta, 62 (kode Indonesia), 0274 (kode Yogyakarta), 456789 (nomor telepon anda), jadi tulis dengan 62274456789.
Kemudian klik submit information.
Pada halaman selanjutnya, data-data anda akan muncul kembali. Di akhir halaman, ada pilihan apakah anda telah mempunyai account Google. Kalau ya, anda klik aja yang pertama tapi kalo tidak klik yang kedua.
Jika anda memilih tidak, maka akan ada tampilan yang muncul seperti ini :
Email : isi dengan alamat email anda.
Password : isi password anda untuk masuk ke account Google anda nantinya.
Re-enter password : ulangi sekali lagi password anda.
Word verification : ketikkan kata yang anda lihat. Kebetulan yang muncul adalah burfla, maka isilah kolom dibawahnya dengan kata tersebut. Kemudian klik continue.
Pada halaman selanjutnya, anda mendapatkan pemberitahuan untuk cek email anda yang berisi verifikasi pendaftaran anda. Kalau tidak ada, cek di bulk mail atau junk mail anda. Kalau tetap tidak ada, anda bisa menghubungi Google di https://www.google.com/adsense/contact.
Buka email anda, liat email dari Google dengan subject Google Adsense Information Verification, buka email itu dan klik link yang tersedia di email tersebut.
Proses verifikasi selesai setelah ada muncul halaman Google dengan headline Email Address Verified.
Account anda sudah aktif dan anda bisa login di www.google.com/adsense dengan menggunakan email dan password yang anda gunakan pada saat mendaftar sebelumnya. Hanya saja kode iklan anda belum ada karena pengajuan anda masih dalam proses peninjauan oleh tim Google, proses ini menelan waktu paling lama 2 hari (tapi saya saat daftar dulu hanya beberapa jam dari pengajuan loh). Kalau pengajuan anda disetujui, maka akan dikirim melalui email anda.
Persetujuan dari Google berpeluang hingga 80% asalkan website anda tidak menyimpang dari semua yang telah saya terangkan sebelumnya.
Setelah proses ini selesai maka anda sudah dapat melanjutkan ke langkah selanjutnya.